Target Vaksinasi di Kabupaten Pangandaran Sudah Tercapai

    Target Vaksinasi di Kabupaten Pangandaran Sudah Tercapai

    PANGANDARAN JAWA BARAT - Bupati Pangandaran gencar tinjau  posko vaksinasi Covid-19 di sejumlah lokasi.

    Di kabupaten pangandaran, capaian vaksinasi dosis 1 sudah 70, 75 persen, artinya target kita sudah tercapai, " kata bupati pangandaran H Jeje Wiradinata, saat meninjau acara vaksinasi di kecamatan padaherang, Jum'at 15/10/2021.

    Disampaikannya bahwa, Sementara untuk di Kecamatan Padaherang itu sendiri, capaian vaksinasinya sudah 75 persen, semoga untuk hari ini di Kecamatan Padaherang bisa mencapai 76 sampai 77 persen.

    Secara umum, pencapaian target apa yang disyaratkan Herd Immunity untuk dosis 1 sudah selesai, tinggal dosis 2 nya."Nah kami dalam hal ini Pemerintah Kab Pangandaran, untuk di dua atau tiga hari kedepan, kita akan melakukan evaluasi dan koordinasi, karena kita ingin untuk dosis 2 nya, di bulan Desember nanti sudah bisa selesai, " kata Jeje.

    Menurutnya, untuk diseluruh desa  vaksinasi nya sudah mencapai 70 persen, artinya secara keseluruhan Herd Immunity nya sudah ada di tingkat desa, kita nanti tinggal fokus yang dosis 2 nya saja, " kata Jeje.

    Sampai saat ini untuk persediaan vaksin masih mencukupi." kemarin kita masih punya stok vaksin 63 ribu dosis. Apalagi dosis saat ini yang digunakan dosis yang dari Kemenkes, itu diluar yang kita punya. Kalau perharinya mencapai 5 ribu orang, saya kira cukup untuk persediaan sampai 10 hari kedepan, " pungkasnya.        (Anton AS)

    Pangandaran jawa barat
    Anton Atong Sugandhi

    Anton Atong Sugandhi

    Artikel Sebelumnya

    Kabupaten Pangandaran Segera Miliki Sanggar...

    Artikel Berikutnya

    Muhammadiyah Berencana Dirikan Perguruan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami